You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Puskesmas Kramat Jati Lakukan Swab Jemput Bola ke Rumah Warga
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Puskesmas Kramat Jati Jemput Bola Tes Swab ke Rumah Warga

Puskesmas Kramat Jati, Jakarta Timur melakukan layanan jemput bola tes swab ke rumah warga, Selasa (14/7). Ini dilakukan karena ditenggarai masih ada warga yang terpapar Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) sekaligus untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Makanya kita yang langsung mendatangi mereka ke rumahnya untuk tes swab,

Menggunakan alat pelindung diri (APD) lengkap, tim medis mendatangi satu per satu rumah warga yang namanya telah didata oleh pihak puskesmas. Kegiatan ini dilangsungkan di wilayah RT 10/01 Kelurahan Tengah dan RT 07/09 Kelurahan Kramat Jati.

Kepala Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, Inda Mutiara mengatakan, tracking kontak erat dilakukan untuk mencegah penyebaran COVID-19. Pelayanan jemput bola dilakukan agar proses penanganannya lebih cepat.

60 Peserta Ikut Tes Swab di Puskesmas Kramat Jati

"Karena kalau menunggu mereka datang ke puskesmas, waktunya akan lama. Belum lagi ada saja alasan warga tidak datang. Makanya kita yang langsung mendatangi mereka ke rumahnya untuk tes swab," ujar Inda Mutiara, Selasa (14/7).

Ditambahkan Inda, mereka yang didatangi ini sebelumnya telah terdata oleh tim gugus tugas COVID-19.

Dari pelayanan jemput bola tes swab hari ini di RT 07/09 Kelurahan Kramat Jati ada lima orang yang mengikuti tes swab. Sedangkan RT 10/01 Kelurahan Tengah terdapat 27 orang yang mengikuti tes swab.

"Kami mengerahkan enam tim medis dalam kegiatan ini. Mereka juga dibantu tim gugus tugas penanganan COVID-19 tingkat kecamatan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4078 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2790 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1770 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1567 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1432 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik